Pada dasarnya, psikologi trading merupakan aspek emosional dari proses pengambilan keputusan semua trader. Kebanyakan trader ahli dapat menggunakan pengalaman mereka untuk mengelola perasaan mereka. Tetapi jika Anda baru saja memulai trading Forex, Anda mungkin akan menemui beberapa tantangan.
Tidak diragukan lagi bahwa ketakutan dan keserakahan merupakan dua musuh terbesar bagi setiap trader. Namun, ada cara untuk menguasai perasaan Anda. Baca terus untuk mempelajari bagaimana Anda dapat menguasai psikologi trading.
Psikologi trading adalah salah satu faktor kunci dalam trading Forex yang sukses. Faktor ini sama pentingnya dengan aspek lain seperti pengetahuan, pengalaman, dan keahlian. Meskipun demikian, psikologi trading juga merupakan tantangan terbesar bagi semua trader. Berikut ini adalah tiga tantangan utama yang akan Anda hadapi beserta cara mengatasinya:
1. Rasa takut
Rasa takut atau cemas terhadap sesuatu yang tidak kita ketahui merupakan hal yang umum terjadi di kalangan para trader. Apa yang terjadi selanjutnya setelah Anda melakukan sebuah trading? Bagaimana jika Anda mengambil langkah yang salah? Bahkan jika Anda memiliki gambaran kasar tentang hasilnya, tidak ada jaminan kesuksesan yang pasti. Tidak mengetahui apa yang akan terjadi dapat menimbulkan rasa takut, terutama jika Anda memiliki banyak uang yang dipertaruhkan.
Apa yang bisa Anda lakukan?
Cara yang efektif untuk mengatasi rasa takut adalah dengan melakukan trading sesuai dengan kemampuan Anda dan menetapkan jumlah kerugian yang bisa Anda terima. Dengan melakukan ini, Anda tahu bahwa Anda hanya mempertaruhkan jumlah tertentu bahkan sebelum Anda memulai trading. Hal ini menghilangkan beberapa unsur ketidakpastian dalam proses trading. Setiap kali Anda akan memasuki trading, katakan pada diri sendiri bahwa Anda mungkin akan kehilangan uang dan bersiaplah untuk itu. Tapi jangan sampai Anda kehilangan lebih dari jumlah yang telah Anda tentukan sebelumnya!
Cara lain untuk mengatasi rasa takut adalah dengan mempertimbangkan ukuran posisi Anda. Ketika Anda melakukan trading dengan volume yang terlalu besar, Anda bisa menjadi takut akan kehilangan terlalu banyak uang, atau bahkan menghabiskan isi akun Anda. Jadi, mulailah dengan lot yang kecil dan secara bertahap tingkatkan diri Anda sebelum berpindah ke lot yang lebih besar. Jangan lupa juga untuk meluangkan waktu Anda untuk meninjau strategi trading Anda. Hanya karena Anda memiliki bulan yang baik bukan berarti Anda dapat beralih dari melakukan trading 200 saham menjadi 2,000 saham.
2. Takut ketinggalan (Fear of Missing out/ FOMO)
Rasa takut ketinggalan tren didorong oleh keinginan untuk menjadi bagian dari hal yang baik, mengabaikan semua tanda-tanda yang menunjukkan bahwa itu bukan merupakan investasi yang bijaksana. Ketika Anda melihat orang lain berhasil, bahkan jika mereka mengambil risiko yang tidak dapat dibenarkan saat melakukannya, dengan sendirinya akan timbul keinginan untuk mengikutinya. Semakin besar kesuksesan trader lain, semakin kuat dorongan untuk bergabung. Itulah sebabnya mengapa FOMO bisa berbahaya.
Apa yang bisa Anda lakukan?
Salah satu cara untuk mengimbangi FOMO adalah dengan menentukan beberapa peraturan. Anda bisa memulainya dengan membuat jurnal trading di mana Anda dapat mendokumentasikan rencana trading Anda. Memiliki catatan dari trading terdahulu dapat membantu Anda menentukan langkah selanjutnya berdasarkan keuntungan atau kerugian yang terjadi sebelumnya. Selain itu, Anda juga bisa berpegang pada peraturan Anda dengan menetapkan "hukuman". Misalnya, jika Anda melanggar aturan Anda, maka Anda bisa "menghukum" diri Anda sendiri dengan tidak melakukan trading selama sisa hari itu.
Hal lain yang perlu diperhatikan adalah copy trading. Copy trading merupakan strategi manajemen portofolio di mana Anda dapat menyalin trading dari trader lain dan memantau performa mereka. Jika Anda hendak mencoba copy trading, pilihlah dengan bijak. Jangan sembarangan mengikuti arus. Salah satu cara yang dapat Anda lakukan adalah dengan mencoba Share4you yang memiliki sistem umpan balik di setiap halaman trader. Anda dapat mengkaji trader teratas (Leader) dan memilih dengan hati-hati trader yang ingin Anda ikuti.
3. Keserakahan
Keserakahan merupakan sisi lain dari rasa takut. Meskipun keserakahan hampir sama dengan FOMO, namun ia lebih berfokus pada wawasan yang lebih luas ketimbang segmen pasar yang lebih kecil. Semua berita ekonomi, politik, atau keuangan yang baik dipandang dengan sangat optimis. Berita buruk ditepis dan dianggap tidak penting. Anda bisa menjadi begitu terbiasa dengan kenaikan harga yang ada sehingga Anda mengabaikan sinyal risiko atau efek negatif yang jelas. Ingatlah bahwa mencoba meraup semua keuntungan dari pergerakan harga merupakan cara yang pasti untuk kehilangan keuntungan.
Apa yang bisa Anda lakukan?
Cara terbaik untuk menangani keserakahan mirip dengan cara Anda menangani rasa takut. Cobalah untuk menetapkan target keuntungan sebelumnya dan ketika Anda mencapainya, Anda tahu sudah waktunya untuk mencairkannya. Berlatihlah untuk mendisiplinkan diri dengan mengikuti rencana trading Anda secara teratur. Setelah Anda mengetahui cara untuk mengelola risiko, Anda akan memiliki kemampuan untuk menghentikan kerugian dan melindungi keuntungan Anda.
Kunci utama dalam menguasai psikologi trading adalah dengan mengendalikan emosi Anda. Ingatlah untuk selalu bersikap tenang dan jangan biarkan perasaan Anda mendikte langkah yang Anda ambil.
Trading Forex melibatkan risiko yang signifikan terhadap modal yang Anda investasikan. Harap membaca dan memastikan bahwa Anda telah sepenuhnya memahami Pengungkapan Risiko kami.